BMW 3-Series dengan Mesin Baru & AWD

Bookmark and Share
BMW 3-Series dengan Mesin Baru & AWD

detail berita
F : BMW 3-Series (Inautonews)

MUNICH – Setelah resmi meluncurkan 3-Series di Australia, kini BMW kembali mengumumkan bahwa generasi terbaru dari 3-Series akan mendapatkan mesin baru dan sistem penggerak di semua roda atau all-wheel-drive (AWD).
 
BMW 3-Series dengan kode F30 ini yang menggunakan mesin baru dan sistem AWD ini akan mendapatkan tempat di atas pesaingnya seperti Audi dan Mercedes-Benz. Demikian dilansir Inautonews, Selasa (21/2/2012).
 
Generasi terbaru BMW 3-Series ini akan menggunakan mesin bensin 2.0-liter empat silinder yang dapat menyemburkan tenaga hingga 181 hp dan torsi 270 Nm (199 lb-ft). Selain mesin bensin, F30 ini juga tersedia mesin diesel 2.0-liter empat silinder yang mampu memuntahkan tenaga hingga 318 hp dan torsi 320 Nm (236 lb-ft).
 
Selain itu, mesin tersebut juga dapat memberikan efesiensi bahan bakar. Konsumsi bahan bakarnya menjadi 4,4 km/100 dengan emisi CO2 serendah 115 g/km. Dengan demikian dapat diprediksi akan mendapat perhatian pada sektor efisiensi bahan bakar dengan teknologi EfficientDynamics.
 
Lebih lanjut, mesin terbaru ini juga akan dipasangkan ke beberapa model 3-Series lainnya, seperti BMW 320d, 320i, 328i dan 335i. Untuk BMW 320d xDrive akan diluncurkan pada Juli mendatang.
(zwr)

{ 0 comments... Views All / Send Comment! }

Post a Comment